Syukur alhamdulillah, kini kita semua sudah memasuki bulan puasa Ramadhan 2019 Masehi / 1440 Hijriyah.
Membaca doa atau niat puasa menjadi salah satu rukun puasa ramadhan yang tidak bisa dipisahkan, karena tanpa adanya niat maka ibadah puasa ramadhan kalian hanya akan menjadi sia sia belaka, tidak mendapat pahala malahan hanya mendapatkan haus dan lapar semata.
Maka dengan demikian, membaca doa atau niat puasa ramadhan tidak boleh ditinggalkan.
Ibadah puasa ramadhan merupakan salah satu rukun islam yang ke tiga, maka dengan demikian puasa di bula. Ramadhan merupakan salah satu ibadah yang sangat diwajibkan untuk seluruh umat islam. Hal ini sangat sesuai dengan firman ALLAH SWT Dalam Al-Qur'an surat Al-Baqarah ayat 183 yang berbunyi :
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُواْ كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِن قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ
"Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.”(Q.S. Al-baqarah;183)
Lalu apa sih pengertian Puasa Ramadhan itu?
Puasa berasal dari bahasa arab yang berarti saum atau syiam yang memiliki makna "menahan".
Sementara dalam syariat islam, puasa berarti adalah " ibadah untuk menahan diri dari segala hawa nafsu seperti makan,minum dan hubungan suami istri yang dilakukan dari terbit fajar hingga terbenam matahari dengan syarat dan rukun tertentu".
Dalam puasa ramadhan kita diajarkan untuk senantiasa menahan diri dari segala hawa nafsu dan dilatih untuk senantiasa berbagi dengan sesama.
Nah,, biar puasanya afdol, tentu saja harus didasari dengan niat ikhlas hanya karena Allah semata.
Dalam menjalankan ibadah puasa ramadhan, membaca niat puasa pada malam haribmerupakan salah satu rukun puasa yang tidak boleh ditinggalkan.
Berikut adalah bacaan niat puasa ramadhan :
نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ عَنْ أَدَاءِ فَرْضِ شَهْرِ رَمَضَانِ هذِهِ السَّنَةِ لِلهِ تَعَالَى
Artinya "Saya niat berpuasa esok hari untuk menunaikan fardhu di bulan Ramadhan tahun ini, karena Allah Ta'ala."
Nah,, demikian artikel seputar bacaan niat ibadah puasa ramadhan beserta pengertian dan dalilnya.
Semoga ramadhan tahun 2019 M ( 1440 Hijriyah) ini menjadi momentum yang tepat untuk kita semua dalam rangka menjalankan kewajiban kita sebagai seorang muslim sehingga hakikat tujuan dari puasa itu sendiri benar- benar tercapai yakni menjadi orang dengan pribadi yang bertaqwa.
Nah,, demikian artikel seputar bacaan niat ibadah puasa ramadhan beserta pengertian dan dalilnya.
Semoga ramadhan tahun 2019 M ( 1440 Hijriyah) ini menjadi momentum yang tepat untuk kita semua dalam rangka menjalankan kewajiban kita sebagai seorang muslim sehingga hakikat tujuan dari puasa itu sendiri benar- benar tercapai yakni menjadi orang dengan pribadi yang bertaqwa.